Selasa, 04 Juni 2013

Silakan Cek SK Tunjangan Profesi Jenjang Pendidikan Menengah (Tingkat SMA)

Salah satu topik hangat yang menjadi pembicaraan di forum guru adalah soal realisasi pencairan Tunjangan Profesi Guru. Berdasarkan diskusi dan informasi yang berhasil dikumpulkan oleh Johan Wahyudi, ternyata pencairan tunjangan profesi guru di seluruh Indonesia hampir sama: MUNDUR dan atau DIKURANGI. Beliau kemudian  menuangkan segala informasi itu dalam sebuah tulisan ini: http://edukasi.kompasiana.com/2013/06/04/kapan-kpk-menyidik-korupsi-duit-sertifikasi-guru-562052.html.


Di sisi lain Direktorat PTK Dikmen Kemdikbud RI mulai mengonlinekan laporan realisasi pembayaran tunjangan profesi guru tiap provinsi. Direktorat PTK Dikmen telah meluncurkan SIRBATUN Transfer (Sistem Informasi Realisasi Pembayaran Tunjangan Profesi Guru PNSD) yang berisi Laporan Realisasi Pembayaran tunjangan Profesi Guru PegawaiNegeri Sipil Daerah Tahun Anggaran 2013. Guru PNS Daerah dapat mengecek SK Tunjangannya disini. Ya, ini baru untuk guru PNS Daerah.




Disamping itu Direktorat PTK Dikmen Kemdikbud RI juga telah merilis Aplikasi SIRBATUN DEKON - Sistem Informasi Realisasi Pembayaran Dana Dekon (Tunjangan Profesi Non-PNS, Fungsional dan Khusus). Website mulai diaktifkan 26 Januari 2013. Situs ini berisi Laporan Realisasi Pembayaran Dana Dekonsentrasi (Tunjangan Profesi Non-PNS, Fungsional, Khusus dan Guru Bantu) Tahun Anggaran 2013. Nah, yang di sini guru-guru Non-PNS dapat mengecek status SK Tunjangan Profesi-nya. Masukkan nama dan NUPTK-nya. Barangkali guru-guru SMA Citischool yang mau tahu NRG-nya, bisa lihat disini. Mudah-mudahan NRG-nya muncul (hehehe...). Silakan meluncur ke TKP. Eeee.... tapi tunggu dulu, ada 2 alamat lho. Alamat pertama di sini (kemdiknas) dan alamat keduanya di sono (kemdikbud). Menurut pengamatan Admin, sepertinya aplikasi SIRBATUN DEKON masih belum terurus dengan baik, tidak seperti aplikasi SIRBATUN Transfer. Semoga informasinya bermanfaat. Ciao!



0 komentar:

Posting Komentar

DID YOU KNOW?

Visit Yogyakarta / Jogja